BOGOR. Wali Kota Bogor, Bima Arya mengecek langsung kondisi atap ruang kelas di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Bantarjati 9 di Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Rabu (30/11/2022).
Didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor, Dani Rahadian, Camat Bogor Utara, Riki Robiansah dan Kepala Sekolah SDN Bantarjati 9, Suci Iriani, Bima Arya langsung menuju ruang kelas yang mengalami kerusakan pada atapnya hingga ambruk.
Dari laporan kepala sekolah, ruang kelas yang mengalami atap ambruk sudah tidak digunakan sejak Oktober lalu, karena memang kondisinya sudah mengkhawatirkan.
Setelah itu pihak sekolah langsung melaporkan kepada Disdik Kota Bogor, Namun karena kondisi sudah sangat rapuh, atap sekolah tersebut ambruk pada tanggal 19 dan 25 November 2022.
Pada pengecekan kondisi ruang kelas itu, Bima Arya juga memastikan proses belajar mengajar tidak terganggu.
“Saya pastikan dulu tadi bagaimana pengaturannya (jadwal belajar mengajar), Ibu kepala sekolah menjelaskan, (proses belajar mengajar) bisa diatur dibagi ruang kelasnya,” katanya.