Gerak Cepat, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kota Bogor Datangi Lokasi Longsor di Empang

Wakil Ketua

SANGA.ID. Wakil Ketua II DPRD Kota Bogor, Dadang Iskandar Danubrata bersama Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim meninjau langsung lokasi bencana longsor yang terjadi di RW 14, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Rabu (15/3).

Di lokasi bencana, Kang Dadang pun memimpin langsung apel yang diikuti oleh tim BPBD Kota Bogor dan instansi lainnya sebelum melakukan evaluasi pencarian korban yang tertimbun material longsor.

Berdasarkan catatan BPBD Kota Bogor, masih ada empat orang yang tertimbun material longsor dan akan dievakuasi hari ini.

“Insyaallah kita doakan agar korban bisa ditemukan secepatnya dan untuk membantu proses evakuasi, ambulans PDI Perjuangan kita kerahkan,” ujar Dadang.

Baca Juga  Tiba di La Nuvola, Presiden Jokowi Ikuti Foto Bersama dan Sesi KTT G20

Tak hanya itu, ia pun menyalurkan bantuan sembako ke dapur umum dan uang kerohanian untuk 6 keluarga yang anggotanya menjadi korban bencana.

Pos terkait