Walikota Dan Wakil Walikota Bogor Kompak Salat Subuh Berjamaah Di Lapangan Mini Soccer Taman Manunggal

Subuh
Wali Kota Bogor, Bima Arya dan Wakil Wali Kota, Dedie A. Rachim saat melaksanakan salat subuh berjamaah di Lapangan mini soccer Taman Manunggal, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor,

SANGA.ID. Wali Kota Bogor, Bima Arya dan Wakil Wali Kota, Dedie A. Rachim melaksanakan salat subuh berjamaah di Lapangan mini soccer Taman Manunggal, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, diikuti antusias ratusan warga, Sabtu (15/4/2023). Mendekati waktu imsak warga sudah berdatangan dan mengisi shaf. Bahkan, anak-anak sudah duduk di shaf paling depan bersama Wali Kota Bogor, Bima Arya dan Wakil Wali Kota, Dedie A. Rachim.

Selesai salat subuh yang dipimpin Imam oleh Lurah Menteng, Arif, warga langsung mendengarkan tausiyah dari ustadz Taufiqurrahman atau yang akrab dilayar kaca dengan sebutan ustadz pantun.

Di awal pembukaan tausiyah ustadz pantun langsung menyampaikan beberapa pantun. “Ada tukang batagor melihat lihat, mangkal di taman dibeli sama Ustadz Taufiqurrahman, pembesar Bogor kita doakan semakin sehat biar Bogor makin tegar beriman,” katanya.

Baca Juga  Pernak Pernik Berlambangkan Palestina Laris Manis Di Tugu Kujang Bogor

Di Bogor kata Ustadz Pantun, Wali Kota dan Wakil Wali Kota konsisten mengadakan program Bogor mengaji secara istiqomah. Bahkan kata Ustadz pantun, warga yang biasa mengaji di rumahnya pun berbarengan ikut program Bogor mengaji tersebut.

Pos terkait