Sekda Kota Bogor Syarifah Sofiah : Perempuan Bisa Melahirkan Peradaban

BOGOR. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah menjelaskan bahwa perempuan itu ibu, ummahat dan pendidik pertama yang bisa melahirkan peradaban.

Dalam dunia pendidikan kata Sekda, mendidik laki-laki sama dengan mendidik satu orang. Namun jika mendidik perempuan atau ibu-ibu bisa diistilahkan mendidik seluruh bangsa, karena seorang ibu akan mendidik dan menularkan pendidikannya kepada anak dan lingkungannya.

“Itulah kenapa perempuan bisa melahirkan atau menjadikan suatu peradaban, dari tangan seorang perempuan bisa merubah peradaban,” katanya saat acara Super Mom 2022 yang digelar Maheswari.eo dan DP3A Kota Bogor di Mal Botani Square, Kamis (10/11/2022).

Ia mencontohkan kisah Siti Hajar, seorang perempuan yang berlari dari Shafa ke Marwah di tengah terik panas matahari yang ingin melindungi dan menyelamatkan anaknya yang tengah kehausan. Karena perempuan itu seorang pelindung dari kelaparan, kehausan dan sebagainya.

Baca Juga  PWI Kota Metro Tertarik Program Kerja PWI Provinsi Jawa Barat

Pos terkait