SANGA.ID. Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Hery Antasari memimpin apel perdana setelah satu minggu resmi bertugas. Ia mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kembali melaksanakan apel pagi.
“Pelaksanaan apel merupakan bagian dari integritas, disiplin, budaya kerja birokrasi yang sudah sedemikian berkembang dan berubah. Sudah tidak seperti yang dahulu sehingga harus mampu mengejar etos kerja yang dilakukan masyarakat atau publik, sektor swasta dan yang menjadi harapan masyarakat karena perubahan yang terjadi ditambah dengan perkembangan IT. Pandemi mempercepatnya yang akhirnya membuat ekspektasi juga menjadi tinggi,” kata Hery di Plaza Balai Kota Bogor, Senin (29/4/2024) pagi.
Pelaksanaan apel di Balai Kota terakhir sebelum pandemi Covid-19 yang mengalami penurunan secara signifikan, karena itu pada pelaksanaan apel perdana tersebut dirinya mengajak ASN Pemkot Bogor agar mampu beradaptasi.