Siapkan Program Latihan Mandiri Di masa Pandemi Untuk Para Petinju Kota Bogor

ist

Ia menjelaskan, jika pihaknya juga sangat ketat dalam membina dan melatih para petinju binaannya. Walau keadaan yang tidak memungkinkan untuk bertatap muka, namun perkembangan dari masing-masing atlet harus tetap dipantau setiap harinya.

“Kalaupun masa PPKM ini akan diperpanjang, kita akan terus melatih dan memberikan materi latihan kepada petinju binaan Pengcab Pertina Kota Bogor. Apalagi pembinaan tersebut penting untuk regenerasi petinju masa depan Kota Bogor,” tegasnya.

Saat ini tambah Oki, performa petinju masih stabil. Tapi perlu lebih distabilkan kembali. Mengingat sampai 20 Juli mendatang, tidak ada latihan tatap muka, jadi materi latihan juga harus ditingkatkan, agar performa dari masing-masing petinju tidak kendur dari yang sekarang.

Baca Juga  Mendag Zulkifli Hasan dan Bima Arya Panen Padi Organik di AEWO Mulyaharja

Pos terkait