SANGA.ID. Kondisi Terminal Bubulak yang cukup memprihatinkan terus menjadi perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor. Terminal tipe C yang memang pengelolaannya ada pada Pemkot ini sudah berulang kali dianggarkan, baik ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) maupun melalui APBD Kota Bogor.
“Kita minta ke provinsi tidak dipenuhi. Pernah kita anggarkan di APBD, tapi ada prosedur yang terlewati sehingga gagal dan ditunda lagi,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah usai meninjau Terminal Bubulak, Minggu (21/1/2024).