Pemkab Bogor Akan Gelar Maulid Akbar Dan Tausiyah Kebangsaan

Pemkab

SANGA.ID. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kolaborasi dengan elemen masyarakat Bogor Raya akan menggelar kegiatan Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan selama tiga hari dari 12-14 Oktober 2023 mendatang, yang akan berlangsung di Lapangan Tegar Beriman dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah, yang bertemakan “Dengan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Bangsa Indonesia Tidak Melupakan Sejarah Untuk Memperkokoh NKRI”.

Hal itu diungkapkan Danlanud ATS selaku Ketua Umum Panitia Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan, M. Taufiq Arasj pada rapat persiapan Maulid Nabi Muhammad, di Ruang Serbaguna I Setda, Senin (2/10/23).

Beberapa rangkaian kegiatan akan digelar untuk meramaikan kegiatan Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan antara lain, pada Kamis, 12 Oktober 2023 akan dilaksanakan ziarah di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg Cibinong yang akan dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten dan Kota Bogor dilanjutkan dengan Kirab Kebangsaan menuju lapangan Tegar Beriman. Di hari yang sama juga akan digelar Festival Hadroh dengan peserta yang pernah menjuarai hadroh bersertifikat se-Bogor Raya.

Baca Juga  ASN Kota Bogor Sisihkan Gaji, Borong UMKM dan Bagikan Kepada Warga Terdampak

Pos terkait