SANGA.ID. Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bogor menggelar Apel Peringatan Hari Santri 2023 di Halaman Kantor Kemenag Kota Bogor, Jalan Dr. Semeru, Kota Bogor, Minggu (22/10/2023). Apel peringatan Hari Santri ini dihadiri langsung Wali Kota Bogor, Bima Arya.
Pada apel tersebut, Bima Arya mengatakan, jihad dimaknai bukan sekedar perjuangan fisik tapi juga dalam hal pemikiran dan gagasan. Santri di masa kini harus berjuang dalam hal pemberantasan kemiskinan, kebodohan, ketidakadilan dan kesewenang wenangan.